Our social:

Pulau Umang

Pulau Umang, The Amazing Umang Island Resort

Pulau Umang 

terletak di selatan ujung kulon yang terletak di Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, Banten Wisata



Pulau yang hanya seluas 5 Hektar ini tersedia fasilitas yang cukup lengkap Bagi yang senang bermain air dan olahraga, jogging track, outbound,  jet ski, banana boat, atau snorkeling. Ada juga kolam renang yang berbatasan dengan pantai, jadi sambil berenang kita juga bisa menikmati indahnya pantai. Selesai berenang, tersedia jacuzzi untuk memijat tubuh yang pegal. Bila Anda senang untuk bermalas-malasan, ada juga paket spa, dimana kita dapat menikmati pijat dengan aromaterapi disertai suara deburan ombak.

Pulau Umang memiliki pasir putih dan air yang biru jernih, ombaknya pun relatif tenang sehingga pulau ini cocok dijadikan destinasi wisata keluarga. Disamping itu, terumbu karangnya yang sehat mampu menampilkan gambar-gambar menarik jika diabadikan di dalam kamera.
Perairan di pulau ini masih banyak terdapat ikan. Di dekat dermaga, kita dapat melihat kumpulan ikan yang berkelompok. Ini dapat menjadi tempat untuk Anda yang mempunyai hobby memancing. Untuk anak-anak, ada juga berbagai permainan untuk anak seperti ayunan, trombolin, dll.

Kita juga dapat bersantai di gazebo yang terdapat di depan masing-masing suites tempat kita menginap dan berada tepat di pantai. Tempat yang ideal untuk menikmati sunrise atau sunset. Saat makan malam suasana romantis bisa Anda dapatkan bila ingin makan di tepi pantai sambil mendengar suara ombak. Atau bisa juga di dalam cafe sambil mendengarkan alunan lagu yang dilantunkan penyanyi.


 

Pulau Oar

Tidak jauh dari pulau umang terdapat pulau oar pulau yang masih alami karena belum dikelola dengan serius.
untuk dapat menuju pulau oar kita bisa menggunakan kapal nelayan yang disediakan dari Pulau Umang atau juga dengan jasa travel agent untuk bias sampai pulau ini.

 Berbagai jenis kerang-kerangan masih banyak di tempat ini, anda juga bias melakukan aktivitas snorkeling, jet ski, atau melakukan aktivitas seru dengan banana boat di pulau ini.

 

Rute Pulau Umang/ Jalur Menuju Pulau Umang

untuk sampai ke pulau umang bisa dilalui dengan dua alternative jalan yaitu lewat jalan melalui:
Pandeglang - Labuan - Tarogong - Citeureup - Cigeulis - Cibaliung - Cimanggu - Sumur

atau melalui jalur:
Cilegon Barat - Anyer - Carita - Labuan - Tarogong - Citeureup - Cigeulis - Cibaliung - Cimanggu - Sumur.


diolah dari:
Indonesia.travel
kumpulan.info

Advertisment